Ciuman Paling Dinanti
Rupert, Emma Watson & Daniel/Ist
FILM pamungkas Harry Potter and the Deathly Hallows adalah film paling "berat" bagi Emma Watson dan Rupert Grint. Mereka mengaku memikul tekanan yang teramat besar. Apa pasal?
Salah satunya karena adegan ciuman antara Hermione Granger (karakter yang diperankan Watson) dan Ron Weasley (diperankan Grint). Adegan itu ada di buku ketujuh (terakhir) arahan novelis JK Rowling tersebut.
Jutaan fans Harry Potter mengaku tak sabar dan penasaran, bagaimana ciuman itu akan terjadi. "Rupert dan saya sangat gugup, takut kalau ciuman itu akan terlihat canggung. Kami berdua ingin cepat menyelesaikan adegan itu," kenang Watson, 19. "Kami merasakan ciuman itu penuh tekanan, begitu banyak kepentingan di dalamnya," tambahnya sembari menyebut bahwa adegan ciuman itu baru selesai disyut dua pekan silam.
"Chemistry selama 10 tahun, harus dilebur dalam satu momen saja. Dan itu sangat menegangkan," ujar Watson. "Berciuman bagi saya adalah sesuatu yang canggung, selalu membuat canggung," ujarnya.
Buku pamungkas Harry Potter and the Deathly Hallows nantinya bakal dibagi dalam dua film. Dan masih belum jelas, di bagian film yang mana adegan ciuman itu akan diperlihatkan. "Ya, sebenarnya adegan itu bukanlah sesuatu yang kami nantikan," ujar Grint, 20. "Saya masih merasa aneh saat memikirkannya," tambah dia.
Aneh buat Grint dan Watson, bukan berarti aneh juga untuk fans. Sebab, ternyata adegan itu sudah dinanti banyak fans. Sebuah survei yang dihelat penjual tiket online Fandango.com menyebut, sekitar 59 persen fans mengatakan bahwa ciuman antara Hermione dan Ron adalah sesuatu yang paling ingin mereka saksikan.
Sementara itu, sekitar 405 lainnya mengatakan tidak sabar untuk menunggu adegan romantis dan ciuman antara Potter (Daniel Radcliffe) dan Ginny Weasley, saudara perempuan Ron yang diperankan Bonnie Wright, di Harry Potter and the Half Blood Prince yang akan segera tayang.
"Saya melihat Half Blood Prince beberapa kali sebelum premier, dan ya Tuhan, bibir saya seperti bibir seekor kuda, terpisah dari wajah saya dan berusaha untuk menyesuaikan bibir bawah Bonnie," curhat Radcliffe, 19. "Saya akan meminta maaf soal itu," katanya.
Harry Potter and the Half- Blood Prince rencananya tayang serentak di seluruh dunia pada 15 Juli mendatang. Sementara dua film terakhir, Harry Potter and the Deathly Hallows, baru akan tayang pada musim panas 2011.
Setelah Deathly Hallows selesai, selesai pula petualangan ketiga aktor yang kini beranjak dewasa itu di film Harry Potter yang telah menemani mereka sejak 2001.
Watson, yang kini sedang bersiap untuk masuk di Columbia University, New York, mengaku sangat sedih. "Ya, mungkin saya sok dramatis. Namun, saya merasa hidup saya berada di sekitar Harry Potter, dan itu akan segera berakhir. Saya tidak bisa membayangkan seperti apa nanti," paparnya. Namun, dia sendiri menyebut bahwa kiprah Harry Potter tidak akan tamat. Justru semakin besar dan dicintai.(okezone.com)
FILM pamungkas Harry Potter and the Deathly Hallows adalah film paling "berat" bagi Emma Watson dan Rupert Grint. Mereka mengaku memikul tekanan yang teramat besar. Apa pasal?
Salah satunya karena adegan ciuman antara Hermione Granger (karakter yang diperankan Watson) dan Ron Weasley (diperankan Grint). Adegan itu ada di buku ketujuh (terakhir) arahan novelis JK Rowling tersebut.
Jutaan fans Harry Potter mengaku tak sabar dan penasaran, bagaimana ciuman itu akan terjadi. "Rupert dan saya sangat gugup, takut kalau ciuman itu akan terlihat canggung. Kami berdua ingin cepat menyelesaikan adegan itu," kenang Watson, 19. "Kami merasakan ciuman itu penuh tekanan, begitu banyak kepentingan di dalamnya," tambahnya sembari menyebut bahwa adegan ciuman itu baru selesai disyut dua pekan silam.
"Chemistry selama 10 tahun, harus dilebur dalam satu momen saja. Dan itu sangat menegangkan," ujar Watson. "Berciuman bagi saya adalah sesuatu yang canggung, selalu membuat canggung," ujarnya.
Buku pamungkas Harry Potter and the Deathly Hallows nantinya bakal dibagi dalam dua film. Dan masih belum jelas, di bagian film yang mana adegan ciuman itu akan diperlihatkan. "Ya, sebenarnya adegan itu bukanlah sesuatu yang kami nantikan," ujar Grint, 20. "Saya masih merasa aneh saat memikirkannya," tambah dia.
Aneh buat Grint dan Watson, bukan berarti aneh juga untuk fans. Sebab, ternyata adegan itu sudah dinanti banyak fans. Sebuah survei yang dihelat penjual tiket online Fandango.com menyebut, sekitar 59 persen fans mengatakan bahwa ciuman antara Hermione dan Ron adalah sesuatu yang paling ingin mereka saksikan.
Sementara itu, sekitar 405 lainnya mengatakan tidak sabar untuk menunggu adegan romantis dan ciuman antara Potter (Daniel Radcliffe) dan Ginny Weasley, saudara perempuan Ron yang diperankan Bonnie Wright, di Harry Potter and the Half Blood Prince yang akan segera tayang.
"Saya melihat Half Blood Prince beberapa kali sebelum premier, dan ya Tuhan, bibir saya seperti bibir seekor kuda, terpisah dari wajah saya dan berusaha untuk menyesuaikan bibir bawah Bonnie," curhat Radcliffe, 19. "Saya akan meminta maaf soal itu," katanya.
Harry Potter and the Half- Blood Prince rencananya tayang serentak di seluruh dunia pada 15 Juli mendatang. Sementara dua film terakhir, Harry Potter and the Deathly Hallows, baru akan tayang pada musim panas 2011.
Setelah Deathly Hallows selesai, selesai pula petualangan ketiga aktor yang kini beranjak dewasa itu di film Harry Potter yang telah menemani mereka sejak 2001.
Watson, yang kini sedang bersiap untuk masuk di Columbia University, New York, mengaku sangat sedih. "Ya, mungkin saya sok dramatis. Namun, saya merasa hidup saya berada di sekitar Harry Potter, dan itu akan segera berakhir. Saya tidak bisa membayangkan seperti apa nanti," paparnya. Namun, dia sendiri menyebut bahwa kiprah Harry Potter tidak akan tamat. Justru semakin besar dan dicintai.(okezone.com)
0 Response to "Ciuman Paling Dinanti"
Post a Comment